Blog berisi artikel tips-tips, konten mahasiswa dalam hal penelitian, wawasan pengetahuan, definisi, pengembangan,kebudayaan, dan artis

Saturday, July 4, 2015

Kebiasaan Unik Masyarakat Kalbar Edisi Jari Bandel

Kebiasaan Unik Masyarakat Kalbar Edisi Jari Bandel - Budaya maupun tradisi merupakan satu kesatuan dari terbentuknya sebuah kebiasaan masyarakat untuk menjalani kehidupan, sedangkan menurut (http:wikipedia.org/tradisi) tradisi atau kebiasaan merupakan sesuatu yang telah dilakukan untuk sejak lama dan menjadi bagian dari kehidupan suatu kelompok masyarakat. 
Budaya maupun tradisi merupakan satu kesatuan dari terbentuknya sebuah kebiasaan masyarakat untuk menjalani kehidupan... tradisi atau kebiasaan merupakan sesuatu yang telah dilakukan untuk sejak lama dan menjadi bagian dari kehidupan suatu kelompok masyarakat.
Sumber: google
Kali ini saya akan membagikan tentang Kebiasaan Unik Masyarakat Kalbar Edisi Jari Bandel , semuanya berdasarkan pengamatan saya dan cerita-cerita keluarga serta teman selama tinggal dan melanglang buana didaerah kalimantan barat tercinta ini. 
  1. Memanggil Angin/Mendatangkan angin
    Kebiasaan ini bukan hal yang menjurus kedalam paranormal, namun kebiasaan warga kalbar terutama anak-anak, yang ketika bermain layang-layang atau lebih dikenal kelayang dalam bahasa pontianak, selalu mengucapkan kalimat bong-bong angen lambong 3x, kalimat tersebut dipercaya dapat memanggil angin, dan saya sendiri sewaktu kecil juga sering mengucapkan kalimat tersebut ketika bermain layang-layang.

  2. Menyimpan sehelai rumput/daun pada daun telinga ketika hujan panas
    Kebiasaan ini masih sering digunakan oleh masyarakat kalbar dari yang kecil hingga yang dewasa, karena dipercaya dapat melindungi dari hantu hujan panas yang dapat menyebabkan manusia sakit demam atau ketegoran (bahasa pontianak).

  3. Takut dengan kemponan
    Kemponan merupakan kejadian/kecelakaan yang merugikan apabila korban tidak memakan/meminum suatu yang sudah disediakan atau di sodorkan oleh kerabat/keluarga, jadi kebiasaan warga kalbar, jika sudah ditawarkan makanan/minuman, mereka akan menjamaah/cempalet tanpa perlu memakannya jika dalam keadaan kenyang/tidak mau makan, kebiasaan ini dipercaya masyarakat kalbar untuk menghindari petaka/bala. 

  4. Menggenggam batu disaat menahan BAB
    Kebiasaan ini memang belum terlalu meluas terhadap masyarakat kalbar, tetapi sebagian masyarakat ada yang melakukan kebiasaan ini, kebiasaan ini diyakini dapat menunda BAB kita, kebiasaan ini dilakukan jika didalam perjalanan tidak menemukan toliet/tempat yang layak untuk BAB.

  5. Mengetuk meja jika mendengar cicak bersuara
    Kebiasaan ini bisa dibilang mistis atau kebiasaan biasa, karena masyarakat kalbar sebagian besar selalu mengetuk meja/sesuatu yang ada didepannya jika pada saat mereka bercerita dengan teman/keluarga dengan cerita yang benar/real dan seketika itu terdengar cicak bersuara, maka pencerita akan mengetuk meja/sesuatu didepannya dan mengclaim bahwa cerita/berita yang disampaikan itu benar.

  6. Tidak boleh makan didepan pintu
    Kebiasaan ini diyakini dapat membuat orang tersebut susah dapat jodoh. dan susah untuk mencari jodoh.

  7. Mandi setelah pergi melayat
    Kebiasaan ini dilakukan karena kebanyakan masyarakat kalbar meyakini bahwa orang tersebut diikuti oleh arwah makhluk halus. dan diyakini juga orang tersebut dilarang untuk mendekati bayi setelah melayat, maka dari itu kebanyakan pelayat mandi setelah pergi melayat.

  8. Mengobati masuk angin dengan telur dan koin
    Kebiasaan ini dipercaya dapat menyembuhkan masuk angin, dengan cara rebusan telur yang disisipi koin dan dibungkus dengan kain bekas, setelah itu digosok-gosokkan ke area punggung, setelah selesai koin yang didalam telur diambil dan dilihat perubahan warnanya, jika bewarna pekat/hitam, maka angin pada tubuh yang digosokkan tadi terbuktinya banyak anginnya. Metode ini dipercaya ampuh oleh masyarakat kalbar terutama bagian kapuas hulu untuk menyembuh masuk angin.

  9. Tidak sengaja/sengaja menabrak kucing
    Ketika seseorang menabrak kucing, dan kucing tersebut dalam keadaan mati, maka pengendara yang menabrak kucing tersebut akan mengambil mayatnya untuk dikuburkan bersamaan dengan dibungkus pakaian pengendara tersebut. Kejadian ini dilakukan agar pengendara tidak mendapatkan sial/sue serta bala yang diyakini akan menghampiri pengendara tersebut.

  10. Cempalet
    Cempalet merupakan kebiasaan warga kalbar, jika melihat/teringat makanan/minuman yang diinginkan tetapi belum saatnya untuk makan/tidak punya uang, maka orang tersebut akan menunjuk mulut dan lehernya sebanyak 3 kali. kebiasaan ini dilakukan agar menghindari kemponan yang berujung pada kesialan/kematian, cempalet sering digunakan terhadap minuman kopi, karena kopi mempunyai unsur yang kuat dalam hal kemponan.
Sekian artikel tentang Kebiasaan Unik Masyarakat Kalbar Edisi Jari Bandel, semoga artikel ini bisa memberikan wawasan tentang kekayaan budaya indonesia terutama pada daerah kalimantan barat, diharapkan kita semua generasi bangsa indonesia selalu menjunjung tinggi nilai kebudayaan.
Semoga bermanfaat. Terima Kasih.
Facebook Twitter Google+

1 komentar:

maksih buat informasinya gan..benar2 sangat meanrik dan bermanfaat sekali infonya gan.
mantap deh pokoknya gan..

Diharapkan Komentar Menggunakan Kalimat Yang Sopan Dan Sesuai Topik Postingan.
Berikut Komentar Yang Tidak Akan Ditampilkan oleh Admin Atau Dianggap Komentar Spam.
1. Komentar Tidak Relevan atau OOT ( Out Of Topic )
2. Komentar Mengandung Unsur Pornografi.
3. Komentar Mengandung Unsur Sara.
4. Komentar Spam (berulang kali dengan kalimat dan format yang sama).
5. Mencantumkan Link Aktif atau Link Mati.(kecuali untuk hal yang urgen)
Terima Kasih
(Rules Update: Kamis, 25 Juni 2015)

#
Back To Top